MAHASISWA ENVIRONMENTAL ENGINEERING ITS

Kamis, 27 Desember 2012

WEBCAMTOY

Pernahkah kamu mendengar website bernama webcamtoy.com ???
ayo coba masuk link ini. www.webcamtoy.com

ini hasil galauan di laboratorium bareng ella, yono, and dafit.

only me.
fotografer: me
me....just me....,

 



model : me
fotografer : me
tools : webcam toshiba L635

Rabu, 26 Desember 2012

HARRY POTTER


hallo...hallo everyone... how are you today????
hari ini rencana mau nonton the hobbit tapi karena full dan hanya tersisa 2 deret bangku paling depan akhirnya memilih nonton silent hills:revalation. dan saat-saat menunggu filmnya main aku sama yudi ngehabisin waktu di gramedia. eh...ternyata lagi ada diskonan disana. waktu liat2 buku dekat kasir ada ibu 2 beli buku 3 buah yang memang bukunya berseri cuma 90000 dari harga awal 150.000. diskon 40% boooo.....
iseng-iseng tanya sama mas penjaganya apa bener harga yang tertulis di buku belum diskon. dijawabnya iya. dan..... aku sama yudi yang memang sesama suka ngoleksi novel langsung tertuju di novel harry potter 7 seri. harganya segini sebelum diskon,,,,,
setelah di diskon 40% jadi tinggal 570 ribu doang.... lumayan banget nggak sih... nggak tau kapan mau dibaca. tap sebagai tambahan koleksi. udah lama banget sih novel ini. udah punya lengkap seri film nya juga. tapi bagi aku dan yudi novel ini fenomenal banget jadi nggak rugi ngeluarin uang buat beli itu buku.... ***tumben banget gramedia ngasih diskonan besar gitu. biasanya kan pelit diskonan,..... tapi gumawo gramedia.....
and this the books....

tampak depan

tampak samping 
tampak belakang
















like this,,,like this book,,,,,,


place : di ruang TV asrama ITS ....

Senin, 17 Desember 2012

AUTUMN IN PARIS - ILANA TAN

sudahkah kalian membaca novel karya Ilana Tan - Autumn In Paris...???
aku ingin berdiskusi tentang novel itu.
baru 2 hari yang lalu aku membaca novel itu. hasil downloadan dari web http://fietha.wordpress.com/ebook-gratis/. hehe.... terimakasih mbak sudah mengaupload ebook novel ini. thankyou so much.
dari keempat seri buku ilana tan, buku ini yang paling menyentuh hati. jalan cerita novel ini bagiku paling aku suka, paling romantis, paling nggak aku suka endingnya, paling bisa buat aku nangis dari ketiga cerita lainnya. ups..salah..aku belum menyelesaikan bacaan summer in seoul.
ok.. cerita ini bercerita tentang tara dupont dan tatsuya fujisawa.
tara dupont bekerja sebagai penyiar di suatu radio dan merupakan keturunan berdarah indonesia dan perancis. sedangkan tatsuya adalah seorang arsitek dari jepang. pertemuan yang tanpa sengaja dan diberikn oleh takdir mempertemukan tara dan tatsuya, hingga tatsuya berjanji pada dirinya lagi apabila ada kemungkinan ketidaksengajaan pertemuan dengan gadis misterius itu untuk yang keempat kalinya maka ia akan mengajak gadis misterius itu berkencan.
berawal dari kunjungan kencan mereka pertama ke museum, makan masakan udon di rumah tatsuya, dan berjalan hingga tanpa disadari mulai timbul perasaan didiri tara. apabila aku ada disisi tara maka aku nggak akan nolak cowok seperti tatsuya... ups...hehe.... just a woman.
kedatangan tatsuya sendiri ke paris untuk menemukan cinta pertama ibunya, Jean Danielle Lemercier. tanpa disadari kisah cinta tara-tatsuya terhalang karena rupanya mereka memiliki ayah yang sama.
jika aku menjadi tara dupont sakit banget menghadapi kenyataan seperti itu. tara yang awalnya memendam rasa pada sahabatnya sebastian. pertemuan pertamanya pada tatsuya tidak memberikan kesan apa-apa. namun karena merasa dikesampingkan persahabatannya dengan sebastian setelah sebastian menemukan perempuan yang dia anggap sangat sempurna baginya, sebastian mulai mengesampingkan tara. tara pun kesal dan tanpa sengaja bertemu lagi dengan tatsuya. apalagi setelah mendengar surat pembaca yang dikirimkan ke radionya yang berkisah tentang gadis misterius membuat tara penasaran terhadap tatsuya. satu pertemuan demi pertemuan. hingga tara merasakan perasaan yang berbeda. membuat dia sadar jika sekarang dia mencintai tatsuya. hingga kejadian tak sengaja memberitahukannya jika ia bersaudara dengan tatsuya membuatku menangis. aku merasa aku kehilangan cintaku. aku merasa aku kehilangan gairah hidupku. aku merasa tak ada lagi sandara. aku merasa tak ada guna lagi senyum untuk dunia. dan aku merasa sendiri dengan kebisuan. aku merasa sangat sangat sakit. sangaaaaaaattttt sakit hingga ingin bumi ini menelanku. ****aku lagi lebai..haha... tapi itu yang kurasakan jika aku menjadi tara dupont.... serius deh......
tapi ini adalah fiksi. tapi aku suka.aku suka tatsuya. aku suka novel ini. aku suka karangan ilana tan. suka semenjak aku membaca novelnya berjudul sunsine bisides you....tapi aku nggak suka ending novel ini. aku nggak suka sad ending.

lagi asyik ngerjakan AMDAL
tidung action, printer, laptop, ulvi and sleeping beauty's yono....
 
 @tidung's house saat-saat mengeprint amdal untuk sidang besokkk... semangat AWGA... we are the best guys....

Selasa, 11 Desember 2012

my boyfriend's wedding dress

review:
satu bulan lalu aku membeli novel ini di toko buku gramedia. awalnya karena aku sudah membaca review novel ini dari salah satu blog (aku lupa nama blog yang pernah aku kunjungi). review blog itu ngebuat aku penasaran. namun stelahaku membeli dan membacanya rupanya ceritanya standar cerita korea.

tokoh utamanya adalah Se kyoung (28 tahun) dan Hae Yoon (33 tahun). dipertemukan karena mereka berjodoh dari gaun pengantin yang tertukar. sekyoung yang lari dari pernikahannya dan hae yoon yang kembali ke korea karena ingin menukarkan gaun pengantin tunangannya yang sudah tertukar dengan gaun pengantin milik Se kyoung.

berawal dari kesalahpahaman, merasa membutuhkan, dan merasa bisa saling melengkapi serta merasa merindukan membuat mereka berdua mempunyai ikatan dihati mereka.perseteruan dengan kang hoo, ye rin, dan calon suami yang ditinggalkan oleh se kyoung.
dan akhirnya happy ending....

sejujurnya, aku cukup bosan membaca cerita ini ditengah-tengah aku mengerjakan skripsi. padahal aku ingin cerita menghibur yang bisa melepaskan aku dari penatnya praktikum di lab, bau lindi yang minta ampun baunya, serta sampah.
tapi tanpa mengurangi rasa menghargai kepada penulisnya kalo novel ini cocok di baca para penggemar korean movie, orang yang lagi jatuh cinta, dan.............

selamat membaca.....






@taman papua, jurusan teknik lingkungan ITS. Surabaya. Jawa Timur. Indonesia.